STAI Nurul Islam Mojokerto Mendapatkan Penghargaan dari Kopertais Wilayah IV Surabaya

Pada tanggal 27-28 April 2024 pimpinan STAI Nurul Islam Mojokerto yang diwakili oleh Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama (Ibu Sulistyowati, S.Pd., M.H.) menghadiri acara “RAPAT PIMPINAN PTKIS KOPERTAIS WILAYAH IV SURABAYA” di Hotel Santika Premiere Gubeng Surabaya.

Acara yang dibuka langsung oleh Koordinator Kopertais Wilayah IV Surabaya Prof. Akh. Muzakki, Grad. Dip. SEA, M.Ag., M.Phil., Ph.D. berjalan dengan lancar dan khidmat. Pada acara tahunan ini, juga terdapat materi-materi yang disampaikan oleh Kementerian Agama RI dan Tim Ahli Kopertais, diantaranya :

1. Materi “Kebijakan Peningkatan Mutu pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam di Kementerian Agama RI” disampaikan oleh Prof. Dr. H. Abu Rokhmad, M.Ag. (Plt. Direktur Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI)

2. Materi “Tata kelola Peningkatan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Menuju Akreditasi Unggul di Kopertais IV Surabaya” disampaikan oleh Prof. Akh. Muzakki, Grad. Dip. SEA, M.Ag., M.Phil., Ph.D. (Koordinator Kopertais Wilayah IV Surabaya)

3. Materi “Overview Layanan Akademik dan Ketenagaan pada PTKI di Kopertais IV Surabaya” disampaikan oleh Dr. M. Hasan Ubaidillah, SH.I., M.Si. (Sekretaris Kopertais Wilayah IV Surabaya)

4. dan pada acara terakhir ditutup dengan koordinasi Implementasi Program Kerja Forum Pimpinan PTKIS Kopertais IV Surabaya serta ditutup oleh Dr. Sumarkan, M. Ag. (Wakil Koordinator Kopertais Wilayah IV Surabaya)

Pada acara tersebut, STAI Nurul Islam Mojokerto mendapatkan penghargaan sebagai “Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) dengan Jumlah Jurnal Terbanyak Tingkat Sekolah Tinggi”.

Sekretaris Kopertais Dr. H. Hasan Ubaidillah, SH.I., M.Si.  menegaskan bahwa Kopertais IV Awad ini memberikan penghargaan kepada Perguruan Tinggi agar lebih semangat dan lebih baik lagi. Ia berharap dengan penghargaan ini, PTKIS berlomba-lomba untuk mencapai yang tebaik.

“Saya berharap Kopertais IV Award dapat memberikan suntikan moral bagi pengelola PTKIS untuk terus memperbaiki pengelolahan Perguruan Tinggi. Baik itu kelembagaan, ketenagaan dan kemahasiswaan,” tutur Hasan.

Ibu Sulistyowati, S.Pd., M.H. selaku Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama menyampaikan syukur kepada Allah SWT atas penghargaan ini. “Alhamdulillah meskipun sebagai kampus pendatang baru, tahun ini STAI Nurul Islam Mojokerto dalam Rapim PTKIS 2024 di Surabaya pada tanggal 27-28 April 2024 mendapat penghargaan dari Kopertais 4 Surabaya, kategori ” Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) dengan Jumlah Jurnal Terbanyak Tingkat Sekolah Tinggi”. Alhamdulillah STAI Nurul Islam dapat bersanding dengan kampus-kampus yang sudah lama berdiri” Tutur Bu Sulis (sapaan akrab beliau).

Selanjutnya, beliau berharap dapat mempertahankan prestasi yang telah diraih dan meningkatkan mutu tata kelola, pelayanan, dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di STAI Nurul Islam Mojokerto guna dapat meraih prestasi atau penghargaan yang lainnya di tahun depan. (SB)

Related Posts

INTERNATIONAL SEMINAR & CALL FOR PAPER

STAI Nurul Islam Mojokerto mengadakan Seminar International dan Call For Paper Journal of Linguistics anRead More

PENGENALAN BUDAYA AKADEMIK DAN KEMAHASISWAAN (PBAK) STAI NURUL ISLAM MOJOKERTO TAHUN AKADEMIK 2024-2025

Senin tanggal 05 Agustus 2024, Para Mahasiswa STAI Nurul Islam berbondong-bondong menuju Guest House PP.Read More

STAI NURUL ISLAM MOJOKERTO MENGGELAR VISITING LECTURE #1

Kamis, 13 Juni 2024 STAI Nurul Islam Mojokerto menyelenggarakan Visiting Lecture #1. Visiting Lecture #1Read More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *